Wednesday, December 15, 2010

cerita Seleksi Nasional YES 2011-2012 part 1-berangkat!

Yak, setelah sekian lama menunda menulis post tentang ini, tiba-tiba beberapa menit lalu I got the courage to post the story here. Oya, karna penulisan post ini bertujuan untuk "membekukan kenangan" *istilah apanih?* dan berbagi, aku mau cerita secara mendetail.
kisah ini dibagi jadi 3 part, yaitu berangkat, seleksi, dan pulang hehe lebay banget
siap-siap aja ya, Dear Reader, cerita ini bakal panjang banget

alright without further ado, let's go to the point ~ ~

Setelah rangkaian seleksi berkas finalis nasional, akhirnya terpilihlah 193 peserta dari seluruh Indonesia untuk ikut Seleksi Nasional YES 2011-2012. Seleksi ini adalah seleksi terakhir untuk memilih delegasi Indonesia yang ikut di program YES "Youth Exchange and Study" which is a program pertukaran pelajar untuk negara mayoritas Muslim ke United States of America, selama 11 bulan, yang akan diberangkatkan sekitar Agustus 2011 dan pulang sekitar Juni 2012.

Finalis-finalis seleksi nasional dari 14 chapter di seluruh Indonesia dipanggil ke Jakarta, 18-22 November kemarin untuk final selection, dibagi dalam 3 gelombang/batch. Aku dari Chapter Semarang kebagian batch 3 bareng Chapter Malang, Surabaya, dan Makassar dan dapet jadwal tanggal 20-22 November.

14 temen dari Chapter Semarang berangkat bareng dari Stasiun Tawang, Semarang. Aku berangkat terpisah dari Purwokerto- Jakarta Gambir *well, kalo aku ikut ke Semarang dulu, Semarang-Purwokerto aja udah 5 jam sendiri -_-"
berangkat sama Bapak, sampai Gambir dini hari jam 2.00, Sabtu 20 November 2010
Gambir sepi, tapi memandangi Monas secara utuh yang puncak emasnya bercahaya waktu malam rasanya seneng juga
ini Jakarta! yeah *hahaha katrok banget, maklum biasanya harus mendongak kalo mau liat Monas, dan entah kenapa cahayanya bikin Monas jadi anggun banget hehe*
wah, hari itu aku ngalamin rasanya tidur di stasiun, kedinginan, laper pula hahaha

Menurut jadwal, kereta dari Semarang dateng jam 5 pagi itu, tapi jam 5 mereka belum muncul juga..
kereta Jakarta-Purwokerto dateng jam 6 dan akhirnya Bapak pulang ke Purwokerto
ya, berarti sejak jam 6 itu aku sendirian mbolang di Gambir
*countless thanks to my Dad, bolak-balik Purwokerto-Jakarta pasti capek, walaupun naik kereta. I love you, Dad*

well, jam 7 aku ketemu kakak dari Bina Antarbudaya Pusat, no longer alone hehe *ternyata Ka Taufik udah nungguin dari jam setengah 6 di Gambir. waw*
kereta yang kami tunggu ternyata bukan hanya berisi temen-temen Chapter Semarang aja, tapi temen-temen dari Chapter Surabaya juga naik kereta yang sama. kereta mereka delay *ceilah delay, emangnya pesawat*
jam 8 kereta mereka sampai, dan bertemulah aku dengan temen-temen Chapter Semarang dan Surabaya.

setelah kumpul semua kita briefing singkat, dibagi kelompok transport untuk pergi ke tempat seleksi, daaaan
berangkatlah kita dari Stasiun Gambir ke Wisma Handayani Depdiknas, Jakarta Selatan uuyeaah..

Wah wismanya bagus, beneran. Bandingkan dengan LPMP Semarang atau semacamnya. Okelah jelas beda, ini wisma Dep.Pendidikan Nasional -,- *ah sayang sekali aku ngga punya fotonya*

sampai wisma nggak langsung mulai acara. ketemu sama anak Chapter Bandung dan Jakarta dari Batch 2 yang lagi nunggu untuk interview dan saling berkenalan sama temen-temen chapter lain. sempet main truth or dare juga dan seru-seruan bikin yel-yel chapter *padahal ngga dipake*
akhirnya karena kealayan dan kehebohan dalam konteks lebay yang dimiliki oleh anak-anak Chapter Semarang, nama kami diganti jadi Chapter SemAlay dengan ketua suku Achlay wa Sachlay *sumpah alay banget hahaha* ngga papalah, yang penting seru

kegaringan dalam acara yang ngga jelas, badan cape karna belum dapet kamar untuk istirahat berakhir jam 11 ketika kami akhirnya digiring ke ruangan besar untuk pembukaan dan penjelasan acara.
kami akan mengikuti 4 seleksi yaitu Dinamika Kelompok I, Dinamika Kelompok II, Interview, dan SLAP test. kami nggak boleh megang alat elektronik apapun, jadi semua alat elektronik termasuk hp, laptop, iPod, iPhone pokoknya semuanya dikumpulin ke panitia. diberi lembar kerja yang isinya pertanyaan-pertanyaan esai yang harus dikumpulkan esok hari, dan kami dibagi ke dalam beberapa kelompok kamar.

ya, lalu kami membawa semua barang bawaan masuk ke dalam kamar kami masing-masing, dan jam setengah dua siang harus udah siap untuk seleksi pertama yaitu Dinamika Kelompok I.

~~~ woke to be continued to the next post "part 2-seleksi"

2 comments:

  1. ceritanya menarik sekali ,, ada lucunya juga sih ,, ternyata eh ternyata orang purwokerto ada yang katro` juga iya ?? hahahahah hehehehe kidding ,,

    good luck deh mba ,, smga ceritanya tambah bagus ,, and in fact,you`ll get many good experience ,, mmm ,, 1 lagi semoga sukses exchanges students nya ya ?????

    ReplyDelete
  2. ini maksudnya apanyet? -,-'

    "akhirnya karena kealayan dan kehebohan dalam konteks lebay yang dimiliki oleh anak-anak Chapter Semarang, nama kami diganti jadi Chapter SemAlay dengan ketua suku Achlay wa Sachlay *sumpah alay banget hahaha* ngga papalah, yang penting seru"

    ReplyDelete

comments are well-welcomed, Dear Readers. Please do write some, thank you.